Profil Perpustakaan Vidhya Tama SMP 2 Kudus

Visi dan Misi

Visi : Perpustakaan sebagai pusat informasi, sumber utama pembelajaran sekolah yang ramah anak

Misi:

  1. Mengoptimalkan peran perpustakaan sebagai pengumpul, pengelola, penyaji, dan layanan informasi.
  2. Mendidik siswa agar dapat memelihara dan memanfaatkan koleksi perpustakaan secara tepat dan berhasil guna.
  3. Menyediakan informasi yang dibutuhkan pengguna perpustakaan.
  4. Meningkatkan layanan kepada pengguna perpustakaan.
  5. Mewujudkan perpustakaan yang sejuk, nyaman, dan menarik bagi pengguna perpustaaan.

Sejarah Singkat :

Perpustakaan SMP 2 Kudus berdiri pada tahun 1960. Perpustakaan SMP 2 Kudus berganti nama menjadi Perpustakaan Vidhya Tama SMP 2 Kudus pada 5 Maret 2025. Perpustakaan Vidhya Tama awalnya berfungsi sebagai ruang baca sederhana untuk para siswa dan guru SMP 2 Kudus. Seiring berjalannya waktu, perpustakaan terus berkembang. Pada tahun 2025, perpustakaan melakukan modernisasi besar-besaran dengan penambahan koleksi tercetak, digital, peningkatan fasilitas, dan penataan ulang ruang baca. Nama "Vidhya Tama" sendiri memiliki arti "ilmu yang utama", merefleksikan komitmen perpustakaan untuk menempatkan ilmu sebagai prioritas utama dalam pendidikan.

Koleksi Perpustakaan :

Perpustakaan Vidhya Tama memiliki koleksi yang beragam dan terus diperbarui, terdiri dari:

  1. Koleksi Fiksi : Beragam novel, cerpen, komik, dan cerita bergambar.
  2. Koleksi Non-Fiksi : Buku Karya Umum, Psikologi, Agama, Ilmu Sosial, Bahasa, Ilmu Murni, Ilmu Terapan, Kesenian Kebudayaan dan Olahraga, referensi (ensiklopedia, kamus), buku sejarah, sains, dan biografi.
  3. Koleksi Referensi Guru : Buku-buku metodologi pengajaran, jurnal pendidikan, dan bahan referensi khusus untuk guru.
  4. Koleksi Digital : E-book, Program Gelidis dan Cikali yang dapat diakses melalui link program tersebut.
  5. Koleksi Majalah dan Surat Kabar : Terbitan berkala untuk informasi terkini.

Layanan dan Fasilitas :

Perpustakaan Vidhya Tama menyediakan berbagai layanan untuk memfasilitasi kebutuhan literasi dan pembelajaran :

  1. Layanan Baca Ditempat : Menyediakan tempat pemustaka yang datang ke perpustakaan untuk membaca.
  2. Layanan Sirkulasi : Layana peminjaman dan pengembalian koleksi yang dipinjam.
  3. Layanan Referensi : Menyediakan buku referensi untuk pemustaka yang datang..
  4. Layanan Penelusuran Informasi : Menelusuri koleksi yang disimpan di aplikasi otomasi perpustakaan menggunakan komputer yang disediakan.
  5. Layanan Bimbingan Literasi Informasi : Memberika edukasi kepada pemustaka tentang bagaimana memanfaatkan berbagai macam informasi di Perpustakaan Vidhya Tama SMP 2 Kudus.
  6. Loyalty Point : Penukaran point dengan transaksi peminjam terbanyak.
  7. Area Baca: Ruang yang nyaman dengan meja dan kursi yang memadai.
  8. Fasilitas Komputer : Komputer yang terhubung ke internet untuk riset dan akses koleksi digital.

Jam Operasional :

Perpustakaan buka pada hari Senin hingga Sabtu, pukul 06.30 - 14.00 WIB.
Hari Libur : Libur Nasional dan Keagamaan